![]() |
Mendiang Pdt. Yermias Zanambani. - Jubi/Dok |
JEFFRYMSP.blospot.com - HITADIPA, Setelah penembakan brutal oleh Anggota TNI terhadap Pdt. Yermias Zanambani, Gereja dan Masyarakat meminta untuk pindahkan Pos TNI yang ada di Hitadipa.
Hal ini diberitakan Jubi.co.id Gereja Kemah Injil (GKI) Klasis Hitadipa meminta kepada pihak terkait yakni Pemerintah Kabupaten Intan Jaya, TNI dan Polri agar segera memindahkan pos TNI yang ada di Hitadipa.
“Atas nama 24 Gereja Kemah Injil, kami GKI Klasis Hitadipa meminta pos TNI bisa dikosongkan atau dipindahkan ke tempat lain. Itu supaya jemaat kami yang sedang mengungsi bisa kembali ke rumah masing-masing,” ujar Pdt. Yahya Sani selaku penasihat Klasis Hitadipa kepada Jubi via telepon, Jumat (25/9/2020).
Ia juga meminta agar aparat keamanan tak boleh melakukan tindakan kekerasan kepada masyarakat sipil, sebab jemaatnya termasuk pihak korban.
Sekretaris GKI Klasis Hitadipa, Yusak Zanambani mengatakan, peristiwa penembakan Pdt. Yermias Zanambani pada 19 September 2020 sekitar pukul 16.00 WP diduga dilakukan oleh empat anggota TNI.
“Saksinya ada empat orang, yakni mama Miriam Zanambani, mama Yulita Zanambani, mama Yohana Zanambani juga warga,” katanya.
Menurut dia, jarak antara saksi dan tempat kejadian kurang lebih 50 meter. “Pendeta Yermias hembuskan napas terakhir pada pukul 00.00 WP,” ucapnya. (*)
Editor: Kristianto Galuwo
Sumber: Jubi.co.id
Posting Komentar
Terimakasih Kunjungan di Jeffry MSP Web Blog. Kami Harap, Anda Berkomentar Sopan. Terimakasih. Thank you for visiting Jeffry MSP Web Blog. We Hope you comment politely. Thanks.